menyediakan gorden untuk kantor dengan beragam pilihan model
Contoh Gorden Untuk Kantor Dengan Beragam Model

Ruang kantor yang nyaman tentu menjadi salah satu impian para pekerja, yang mana dengan suasana yang nyaman mendukung produktivitas kerja yang lebih baik. Dan untuk ruang kerja yang nyaman tentu saja perlu di dukung dengan berbagai item yang sesuai di antaranya adalah gorden.
Dan gorden sendiri memang mempunyai fungsi untuk menghalangi cahaya atau sinar matahari masuk kedalam ruangan. Namun dari segi model yang di gunakan tentu berbeda baik itu antara gorden untuk rumah maupun untuk kantor. Dan berikut ini ada beberapa contoh gorden untuk kantor yang bisa di pilih sesuai dengan selera dan kebutuhan.
- Vertical Blinds

Vertical blinds adalah jenis tirai atau blinds dengan bentuk atau model bilah – bilah yang tersusun secara vertical atau berdiri tegak. Yang mana jenis tirai ini sendiri sangat cocok di gunakan untuk ruang kantor. Namun selain kantor jenis tirai ini juga cocok untuk rumah, apartemen, maupun rumah sakit dan lain sebagainya.
Untuk jenis tirai ini pun juga tersedia dalam beberapa pilihan jenis bahan mulai dari jenis bahan dimout, bahan semi blackout, bahan blackout, bahan solar screen, bahan natural art, ferrari dan juga dickson. Dari masing – masing jenis bahan bisa di pilih dan di sesuaikan dengan selera dan kebutuhan.
- Roller Blinds

Jenis atau model tirai ini adalah tirai dengan model menggulung ke atas. Jenis tirai ini juga banyak di gunakan untuk ruangan kantor yang mana selain memberikan rasa nyaman namun juga dapat memberikan kesan dan tampilan ruangan yang lebih cantik juga berbeda.
Pada jenis tirai ini sendiri juga tersedia dalam beberapa pilihan jenis bahan mulai dari bahan superior dimout, deluxe dimout, semi blackout, blackout superior, blackout super quality, solar screen, natural art, projector screen, indoor use, outdoor anti uv, sp mehler, sp baby, dan juga dickson.
Dari masing – masing jenis bahan tersedia dalam beragam pilihan series yang bisa di pilih sesuai selera. Dan dari masing – masing jenis bahan pun mempunyai kelebihan dan kekurangan.
- venetian blinds

Untuk jenis tirai ini juga berbentuk bilah – bilah hanya saja bilah – bilah tersusun secara horizontal. Dan jenis bahan yang di gunakan pun juga berbeda, jika roller maupun vertical menggunakan jenis bahan berupa kain polyester, namun untuk jenis tirai ini terbuat dari bahan alumunium maupun kayu solid atau bambu.
Karena terbuat dari bahan bambu atau kayu dan juga alumunium, sehingga jenis tirai ini pun lebih kuat dan awet untuk di gunakan dalam jangka waktu yang lebih lama. Dan perawatannya pun juga lebih mudah di bandingkan dengan bahan kain.
Jenis dari venetian blinds sendiri tersedia dalam 3 pilihan yaitu deluxe slatting, perforated slatting, dan juga wooden motive slatting. Sedangkan untuk ketebalan slat tersedia 25mm dan juga 50mm.
- Roman shades

Adalah salah satu jenis tirai atau gorden yang berbentuk lipatan – lipatan yang mana ketika dalam keadaan terbuka dan cahaya matahari masuk kedalam ruangan, maka tirai akan dalam keadaan melipat. Namun jika pada malam hari atau cahaya matahari tidak ingin masuk ke dalam ruangan pada saat siang hari maka roman shades bisa di tutup.
Dan pada saat posisi tertutup maka akan tampak seperti tirai pada umumnya hanya saja terdapat perbedaan seperti adanya tulang – tulang di badan gorden. Sama halnya dengan jenis tirai lainnya jenis bahan ini pun juga tersedia dalam beragam pilihan bahan mulai dari dimout, semi blackout atau bahkan blackout dan juga solar screen.
- Zebra blinds

Jenis tirai satu ini adalah salah satu jenis tirai dengan model roller hanya saja berbeda tampilan, yaitu pada jenis tirai ini memiliki warna yang berbeda – beda atau belang – belang seperti kuda zebra yaitu warna terang dan warna gelap.
Namun dari segi penggunaan tidak jauh berbeda dengan jenis tirai menggulung atau roller. Dan jenis bahan yang tersedia pun juga mulai dari dimout, blackout maupun solar screen. Untuk jenis tirai ini juga bisa di jadikan sebagai tirai atau gorden kantor Anda.
Dari beberapa model gorden kantor seperti yang telah di jelaskan di atas, bisa di pilih sesuai dengan selera dan juga kebutuhan Anda. Dan selain di gunakan untuk kantor, namun juga sangat cocok di gunakan untuk rumah, apartemen, rumah sakit maupun untuk restoran.
Tidak hanya model saja, akan tetapi dari aneka ragam model tersebut pun juga tersedia dalam beragam pilihan warna yang menarik yang bisa di pilih sesuai dengan interior ruangan agar ruangan semakin lebih cantik dan juga menarik.
Dan dari masing – masing model gorden tersebut untuk ukuran di hitung per meter persegi yang mana untuk ukuran minimal order adlah lebar dan tinggi kurang dari 1 meter akan di hitung 1 meter. Dan dari masing – masing jenis tirai di atas pun juga bisa di lengkapi dengan menggunakan aksesoris seperti motorized system dan juga remote control.
Untuk harga gorden kantor yang di tawarkan dengan harga yang bervariatif yang mana di sesuaikan dengan jenis bahan yang di gunakan dan juga merk yang di gunakan. Dan harga pun juga tidak termasuk aksesoris tambahan yang di gunakan.
Apabila Anda yang ingin memilih gorden untuk ruang kantor agar menjadi lebih nyaman dan juga cantik maka bisa memilih menggunakan beberapa contoh gorden untuk kantor seperti yang ada di atas. Dan beragam macam contoh lainnya bisa di lihat pada halaman portofolio kami.
Anda bisa menghubungi kami Blinds.id baik melalui email maupun kontak telp yang kami miliki. Dan selain itu, tidak hanya melayani online saja namun kami juga melayani pemesanan secara offline. Anda bisa datang berkunjung ke kantor kami untuk melihat berbagai contoh katalog bahan yang bisa di pilih sesuai dengan selera.
Kami menyediakan berbagai macam jenis blinds maupun gorden baik untuk rumah, kantor, apartemen, restoran dan lain sebagainya. Tersedia blinds dengan merk sharp point, onna, tosso, shinichi dan lain sebagainya dengan harga yang terjangkau yang bisa di sesuaikan dengan budget yang di miliki.
Langsung saja klik tombol HUBUNGI KAMI di bawah ini untuk bisa langsung berkomunikasi dengan kami. Melayani pula pemesanan ke berbagai wilayah JaBoDeTaBek maupun ke berbagai wilayah atau kota di seluruh Indonesia.
Anda belum mempunyai ukuran jendela ? maka bisa langsung menggunakan jasa survey GRATIS dari kami untuk Anda yang berada di JaDeTaBek.